Pages

Monday, March 24, 2014

Teorema Faktor


Pengertian dan Pembuktian Teorema Faktor


Teorema faktor adalah sebuah pernyataan biimplikasi atau implikasi dua arah (Sartono W, 2007). 

Teorema faktor adalah sebagai berikut:

(x - k ) adalah faktor dari f(x) jika dan hanya jika f(k) = 0

Bukti teorema faktor:


Misalkan (x - k ) merupakan faktor dari f(x), maka
f(x) = (x - k ) . H(x) …..(1)
H(x) merupakan hasil bagi, subtitusikan nilai x = k kepersamaan (1),
f(k) = (k - k ) . H(k) …..(1)
f(k) = 0
Jadi terbukti jika (x - k ) adalah faktor dari f(x) maka f(k) = 0.

Soal Teorema Faktor dan Pembahasannya


Agar lebih jelas tentang aplikasi teorema faktor perhatikan soal-soal dibawah ini!

1). Tentukan nilai m jika  x3 + mx2 – 11x + 30  mempunyai faktor (x + 3)
 
[Penyelesaian]
Sesuai dengan teorema faktor, maka:

2). Jika salah satu akar dari x3 + ax2 + 6x - 2 adalah 1. Tentukanlah nilai a dan akar yang lainnya.

[Penyelesaian]
Soal semacam ini dapat diselesaikan dengan teorema faktor,
Misalkan f(x) = x3 + ax2 + 6x - 2  , maka,
Jadi , suku banyak semula menjadi:


Nilai x2 dapat dihitung dengan menggunakan rumus abc dan bentuk pada (1) dapat ditentukan dengan metode horner yang sudah dibahas sebelumnya.

Jadi , nilai a = - 5 dan akar yang lain adalah 2± √2

3). Jika 3 dan - 2 adalah akar-akar dari 
Tentukanlah nilai a dan b.

[Penyelesaian]
Misalkan  f(x) = x4 + ax3 + ax2 + 11x + b = 0 , maka menggunakan teorema faktor:
kemudian,
Dengan eliminasi persamaan  (1) + (2), maka diperoleh:
a = - 3, dan b = - 6

4). Dengan menggunakan teorema faktor tunjukkan bahwa (x + y) adalah faktor dari 

[Penyelesaian]
Hanya perlu dibuktikan bahwa f( - y) = 0, maka:

Karena f(-y)=0 jadi (x+y) adalah faktor dari 

Menentukan Faktor-faktor Suatu Suku Banyak


Setelah mengerti teorema faktor, barulah akan dipelajari bagaimana cara menentukan faktor-faktor dari suatu suku banyak. Adapun langkah-langkah atau algoritma nya adalah:

Langkah I
Tentukan terlebih dahulu (x - k) konstanta a0  suku banyak  , maka nilai k yang mungkin adalah faktor-faktor bulat dari a0.

Langkah II
Dengan mencoba-coba semua faktor bulat a0 sampai diperoleh f(faktor bulat a0) = 0

Langkah III
Jika sudah didapat sebuah faktor bulat a0 misalkan k maka untuk menentukan faktor yang lain bagilah suku banyak f(x) dengan (x - k)

Seperti itulah langkah-langkah atau algoritma menentukan faktor-faktor suku banyak dengan teorema faktor. Agar lebih jelas perhatikan setiap contoh soal dibawah ini!

1).Tentukan faktor-faktor dari setiap suku banyak dibawah ini!
a.  f(x) = x3 + 3x2 - 18x - 40
b. f(x) = 2x4 - 7x3 - 2x2 + 13 x +6


[Penyelesaian]
 (a) f(x) = x3 + 3x2 - 18x - 40 

Langkah I:
Nilai konstanta dari suku banyak diatas adalah - 40, maka semua faktor bulat dari - 40 adalah ±1, ±2, ±4, ±5, ±8 , ± 10, ±20, ±40

Langkah II:
Dengan mencoba-coba faktor-faktor bulat dari - 40 diperoleh  x = -2 sehingga f(-2) = 0, yaitu:

Langkah III:
Nilai f(x) = 0 sudah diperoleh yaitu x = -2 jadi f(x) akan habis dibagi     (x + 2), maka faktor-faktor yang lain dapat dicari dengan metode horner

http://soulmath4u.blogspot.com/2014/03/teorema-faktor.html

Dari bagan diatas hasil baginya adalah  x2 + x - 20 sehingga,
http://soulmath4u.blogspot.com/2014/03/teorema-faktor.html

Jadi faktor-faktor linier dari f(x) = x3 + 3x2 - 18x - 40 adalah (x+2)(x-4)(x+5).


(b) f(x) = 2x4 - 7x3 - 2x2 + 13 x +6
seperti pada contoh a konstanta dari f(x) adalah 6, dan semua faktor bulat dari 6 adalah ±1, ±2, ±3, ±6. Setelah mencoba-coba mensubtitusikan faktor-faktor tersebut pada f(x) diperoleh f(-1) = 0   maka faktor f(x) adalah (x +1 ) dan faktor yang lain dapat ditentukan dengan metode horner yaitu,


dari bagan tersebut hasil bagi nya 2x3  - 9x2 + 7x + 6 ,  jadi:
Untuk bagian yang warna merah diperoleh juga dari cara horner, yang langkah-langkahnya tidak saya buat disini! coba buat sendiri ya, sebagai latihan!


2.Selesaikanlah persamaan  3x3  + 5x2 -  4x – 4 = 0
 
[Penyelesaian]
Misalkan f(x) = 3x3  + 5x2 -  4x – 4 = 0 dengan menggunakan teorema faktor dapat ditentukan faktor-faktor linier dari persamaan diatas. Faktor-faktor bulat dari konstanta -4 adalah ±1, ±2, ±4, setelah mencoba-coba faktor-faktor tersebut diperoleh  f(1) = 0, maka :


Hasil baginya adalah 3x2  + 8x + 4 , jadi:

Jadi setelah kita menguasai teorema faktor, maka memfaktorkan suku-suku banyak sangat mudah.

Materi Terkait :
SukuBanyak (Pembagian suku banyak, metode bersusun, metode horner)



7 comments:

  1. gan sorry, untuk soal yang ini :2x^4-7x^3-2x^2+13x+6, kok metode horner nya jadi 3 2 12 8 ? bisa dijelasin

    ReplyDelete
    Replies
    1. trims ya atas koreksinya, nanti saya koreksi lagi he..he baru nyadar saya

      Delete
  2. diatas ditulis klo untuk menentukan faktorny diambil a0 saja tapi dsklh rumusny a0/an. apakah ini akan sama saja atau ?

    ReplyDelete
  3. gak bisa dicopas ya??? padahal butuh banget buat tugas -,-

    ReplyDelete

Pengunjung yang baik meninggalkan komentar, saran dan kritik sangat kami harapkan untuk perbaikan blog ini. Terima kasih sudah berkunjung^-^